Masamba – Pasca banjir yang terjadi di Masamba Luwu Utara, ratusan Kepala Keluarga (KK) harus rela kehilangan rumah beserta harta bendanya.
Untuk itu, PT Lintas Agro bersama Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Sulsel berusaha membantu 7 KK yang terdiri dari 10 jiwa di Kelurahan Bone, Kecamatan Masamba dengan membayarkan kosan selama satu tahun kepada warga terdampak tersebut.
Salah satu penerima manfaat, Ibu Rosita, bersyukur atas bantuan sewa kontrakan yang diberikan oleh PT Lintas Agro bekerjasama IZI Sulsel.
“Kami tidak bisa membalas kebaikan bapak dan ibu semua. Hanya doa terbaik yang senantiasa kami panjatkan kepada Allah SWT atas kebaikan yang diberikan kepada kami,” katanya saat dikunjungi tim IZI, Senin 28/12/2020.
Ia berharap agar kedepannya bisa mendapatkan bantuan rumah sebagai pengganti hunian yang telah hanyut dibawa derasnya air sungai yang meluap. Baginya, rumah yang kecil tidak masalah asalkan ia dan keluarga kecilnya memiliki tempat bernaung.
“Kehidupan kami di sini pak, berawal dari nol kembali. Berusaha terus membangun ekonomi keluarga, sementara suami sudah sakit dan tidak bisa lagi bekerja,” ujar Ibu Rosita.
Muh Ichsan selaku penanggung jawab program IZI Sulsel mengatakan, selain 7 kepala keluarga yang telah dibantu, masih banyak warga di Luwu Utara yang harus dibantu sewa kontrakan.
“Kami selalu mengajak para donatur dan dermawan untuk terus membantu saudara-saudara kita demi merealisasikan hunian yang menjadi harapan mereka,” tutur Ichsan.
Indrawati